KATALOG BUKU

[aioseo_breadcrumbs]

BUKU ILMU ADMINISTRASI PENDIDIKAN

Rp 84.200

Penulis: Hesti Umiyati, dkkISBN: –Halaman: vi + 286Ukuran: 14,8×21Tahun terbit: 2023 Sinopsis: Administrasi pendidikan adalah bentuk upaya untuk mengintegrasikan kegiatan…

Share :

Detail Produk

Penulis: Hesti Umiyati, dkk
ISBN: –
Halaman: vi + 286
Ukuran: 14,8×21
Tahun terbit: 2023

Sinopsis:

Administrasi pendidikan adalah bentuk upaya untuk mengintegrasikan kegiatan serta program yang ada. Kegiatan ini saling bergantung dengan kelompok maupun individu yang mempunyai tujuan yang sama untuk kepentingan peserta didik. Selain itu, administrasi pendidikan juga dapat diartikan sebagai suatu kerja sama untuk mencapai tujuan pendidikan, juga roses untuk mencapai tujuan pendidikan, dimulai dari perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, pemantauan dan penilaian. Administrasi pendidik juga dapat dianggap sebagai sistem dengan keseluruhan yang terdiri dari bagian berinteraksi, dengan tujuan manajemen untuk memantau apakah sudah mencapai sasaran yang ditetapkan. Dari segi kepemimpinan, administrasi pendidik berfungsi untuk menjawab pertanyaan tentang bagaimana administrator pendidikan melaksanakan tugasnya, juga sebagai sebuah proses pengambilan keputusan antara karyawan dengan seorang pemimpin. Sementara itu, dari segi komunikasi administrasi pendidikan merupakan usaha untuk membuat orang lain mengerti begitu juga sebaliknya. Administrasi pendidikan juga dapat dilihat dari segi ketatausahaan tentang kegiatan rutin catat menyatat, mendokumentasikan kegiatan, juga menyelenggarakan surat-menyurat dengan segala aspeknya serta mempersiapkan laporan. Dengan memperhatikan komponen pendidikan dan sistem pendidikan, maka administrasi akan berperan sebagai pendukung dan memperlancar proses belajar-mengajar. Dalam menjalankan administrasi pendidikan, akan banyak hal yang harus dikerjakan. Belum lagi terkait dengan kasus sosial seperti putus sekolah dan masalah tentang pendidikan karakter yang kurang.